Palembang. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sumatera Selatan diwakili Kepala Bagian Tata Usaha dan Umum, Bulan Mahardika Subekti, menghadiri acara Tasyakuran Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-61 yang digelar oleh Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Sumsel pada Senin (28/4), bertempat di Lapas Kelas I Palembang.
Tema Hari Bakti Pemasyarakatan ke-61 tahun ini adalah “Pemasyarakatan Pasti Bermanfaat untuk Masyarakat”, yang menggarisbawahi komitmen seluruh insan pemasyarakatan untuk terus berkontribusi nyata dalam pembinaan, reintegrasi sosial, dan pelayanan publik yang berkeadilan.
Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto, dalam sambutannya menyampaikan bahwa peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan ini seharusnya menjadi momen untuk refleksi bagi para petugas pemasyarakatan terkait dengan kinerja yang telah dilakukan.
“Mari jadikan peringatan ini sebagai kesempatan untuk merenung dan berupaya menciptakan Pemasyarakatan yang lebih bermanfaat bagi warga binaan dan masyarakat secara luas,” ujar Menteri Imipas.
Ia melanjutkan, bahwa Hari Bakti Pemasyarakatan bukan hanya momentum seremonial, tetapi menjadi pengingat atas peran strategis pemasyarakatan dalam menciptakan masyarakat yang lebih baik dan berkeadilan.
“Apa yang telah dilakukan oleh rekan-rekan di Pemasyarakatan, pertahankan dan jika memungkinkan, tingkatkan," ujarnya melalui kanal zoom meeting.
Kegiatan tasyakuran tersebut juga dirangkaikan dengan pemberian penghargaan kepada UPT Lapas, Bapas dan LPKA terbaik, pegawai berprestasi, mitra kerja lapas/rutan yang berkontribusi dalam pembinaan serta pemberian bansos kepada masyarakat kurang mampu di lingkungan Lapas Kelas I Palembang.
Sementara itu, Kabag Tata Usaha dan Umum Kanwil Kemenkum Sumsel, Bulan Mahardika Subekti sangat mengapresiasi giat tersebut. Ia menjelaskan bahwa sebagai instansi yang pernah berada di bawah naungan Kementerian Hukum dan HAM, Kanwil Kemenkum Sumsel siap bersinergi dan menyukseskan berbagai program yang bermanfaat bagi masyarakat.